Search

Israel Tembak Mati 2 Warga Palestina saat Aksi 'Jumat Api'

Jakarta, CNN Indonesia -- Tentara Israel menembak mati dua pengunjuk rasa Palestina dan melukai sedikitnya 150 orang di sepanjang perbatasan Israel-Gaza pada aksi protes 'Jumat Api'. Jumlah ini menambah daftar warga Palestina yang tewas menjadi 22 dalam seminggu terakhir.

Petugas medis mengatakan orang-orang itu tewas di tempat-tempat protes di timur Kota Gaza dan Khan Younis selama demonstrasi sehari-hari yang dimulai pada 30 Maret dan dikenal sebagai "The Great March of Return".

Dikutip Reuters, Jumat (6/4), para pengunjuk rasa, termasuk pengungsi Palestina dan keturunan mereka berusaha untuk mendapatkan kembali rumah-rumah di tanah yang sekarang dimiliki Israel. Tanah mereka 'lepas' dan diambil Israel selama perang kemerdekaan tahun 1948-1949.


Sekelompok besar pemuda telah memberanikan diri lebih dekat ke zona larangan melintas di sepanjang perbatasan, mempertaruhkan nyawa di antara tembakan langsung dari militer Israel.

"Israel mengambil segala sesuatu dari kami, tanah air, kebebasan, masa depan kami," kata Samer, seorang pengunjuk rasa 27 tahun yang tidak akan memberikan nama lengkapnya, takut akan pembalasan Israel.

"Aku punya dua anak, laki-laki dan perempuan, dan jika aku mati, Tuhan akan merawat mereka," kata dia menambahkan.


Jumlah pengunjuk rasa pada hari Jumat lebih besar dari beberapa hari sebelumnya, tetapi gejolaknya lebih rendah dari awal protes pada 30 Maret lalu, ketika 17 orang Palestina ditembak mati oleh pasukan Israel.

Kematian warga Palestina itu menimbulkan kecaman internasional terhadap respons Israel, yang dikatakan oleh kelompok hak asasi manusia sengaja menembak langsung terhadap para demonstran yang tidak langsung mengancam kehidupan.

Israel juga menempatkan penembak jitu di sisi perbatasan untuk menghalangi warga Palestina agar tidak menerobos pagar. Banyak dari mereka yang tewas adalah militan.


Seorang juru bicara militer Israel mengatakan pada hari Jumat bahwa tentara tidak akan membiarkan pelanggaran infrastruktur keamanan dan pagar, yang melindungi warga sipil Israel.

Para demonstran telah menghidupkan kembali tuntutan jangka panjang mereka untuk hak pengembalian pengungsi Palestina ke kota-kota dan desa-desa yang keluarga mereka melarikan diri atau diusir ketika negara Israel berdiri.

Pemerintah Israel pun dianggap telah mengesampingkan hak untuk kembali bagi warga Palestina, takut bahwa negara itu akan kehilangan mayoritas Yahudi yang menjadi warganya. (osc)

Let's block ads! (Why?)

Baca dong https://www.cnnindonesia.com/internasional/20180406224113-120-288994/israel-tembak-mati-2-warga-palestina-saat-aksi-jumat-api

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Israel Tembak Mati 2 Warga Palestina saat Aksi 'Jumat Api'"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.