Search

Meski Diblokir, Pengguna Rusia Masih Bisa Pakai Telegram

Jakarta, CNN Indonesia -- Pavel Durov menyebut bahwa Telegrammasih bisa diakses oleh sebagian besar pengguna di Rusia. Hal ini diungkap Durov dalam cuitan yang diposkan di akun Twitternya.

Telegram disebutkan masih bisa berfungsi pada Selasa malam. Perusahaan itu malah menyebut telah mendapat ribuan pengguna baru.

Padahal pemerintah Rusiatelah memblokir 15 juta alamat IP untuk menghalangi akses Telegram di negara itu. Pemerintah Rusia juga telah meminta Apple dan Google menghapus aplikasi itu dari toko aplikasi mereka.

Keputusan pemblokiran ini keluar setelah Telegram menolak permintaan pemerintah untuk memberikan kunci enkripsi ke agen keamanan negara, FSB.

Durov pun menanggapi pemblokiran ini dengan menyebut bahwa privasi bukan untuk dijual dan hak azasi manusia tidak bisa dikompromikan dengan ketakutan dan ketamakan.

Tapi usaha pemblokiran Telegram ini ternyata berpengaruh juga terhadap akses layanan lain seperti Microsoft Xbox, media sosial Rusia Odnoklassniki, layanan pesan instan Viber, aplikasi pencatat Evernote, situs radio internet Govorit Moskva, dan layanan pengirman makanan Ptichka, dan lainnya, demikian diberitakan The Telegraph. (evn)

Let's block ads! (Why?)

Baca dong https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20180418144241-185-291738/meski-diblokir-pengguna-rusia-masih-bisa-pakai-telegram

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Meski Diblokir, Pengguna Rusia Masih Bisa Pakai Telegram"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.