Orang-orang yang selamat dan keluarga korban serangan teror hari Jumat (23/3) di Perancis menghadiri misa khusus untuk menghormati ke-4 orang yang tewas dan tiga luka-luka, termasuk seorang polisi yang menukar dirinya dengan seorang sandera di toko swalayan di kota Trebes, Perancis barat daya.
Uskup Carcassonne dan Narbonne, Alain Planet, merayakan misa, di mana ia memuji “pengorbanan luar biasa” Letnan Kolonel Arnaud Beltrame.
Planet mengatakan peristiwa hari Jumat memberi kesempatan untuk memikirkan penderitaan yang dirasakan oleh manusia yang tidak terhitung jumlahnya di seluruh dunia.
Setelah Presiden Perancis Emmanuel Macron mengatakan bukti menujukkan tindakan pria bersenjata itu dianggap terorisme, bagian propaganda ISIS mengaku bertanggung jawab.
Kantor kejaksaan Paris mengatakan pihak berwenang kontra-terorisme telah memimpin penyelidikan. [gp]
Baca dong https://www.voaindonesia.com/a/misa-khusus-diadakan-di-perancis-untuk-korban-teror/4315252.htmlBagikan Berita Ini
0 Response to "Misa Khusus Diadakan di Perancis untuk Korban Teror"
Posting Komentar