Search

Balas Dendam Serangan Parade Militer, Iran Tembakkan Rudal di Suriah

TEHERAN, iNews.id - Pasukan Garda Revolusi Iran meluncurkan rudal ke wilayah di Suriah yang diklaim sebagai lokasi teroris di Suriah. Serangan ini sebagai balasan atas penembakan di parade militer di Kota Ahvaz, Khuzestan, yang menewaskan 25 orang, sebanyak 12 di antaranya merupakan pasukan Garda Revolusi.

Baca Juga: Presiden Iran Bersumpah Membalas Tanpa Ampun Serangan Parade Militer

"Markas pihak-pihak bertanggung jawab atas kejahatan teroris di Ahvaz, di sebelah timur Eufrat, beberapa menit lalu diserang menggunakan beberapa rudal balistik yang ditembakkan pasukan Garda Revolusi," bunyi pernyataan Pasukan Garda Revolusi Iran, yang dirilis beberapa menit setelah serangan, dikutip dari AFP, Senin (1/10/2018).

Baca Juga: Pascaserangan Parade Militer, Iran Lakukan Penangkapan Besar-besaran

Dilanjutkan, berdasarkan laporan awal, banyak teroris tafkiri dan para pemimpinnya yang bertanggung jawab atas kejahatan terorisme di Ahvaz tewas atau luka dalam serangan ini. Iran mengategorikan tafkiri sebagai kelompok sunni.

Tak disebutkan ada berapa rudal yang ditembakkan.

Sementara itu, kantor berita Fars melaporkan, rudal yang ditembakkan adalah Zolfaghar dan Qiam. Rudal tersebut masing-masing punya jangkauan 750 dan 800 kilometer.

Baca Juga: Tentara Elite Jadi Korban Tewas Serangan Parade Militer di Iran

Iran juga menuduh Amerika Serikat, Arab Saudi, serta sekutu lainnya di Teluk, berada di balik serangan di parade militer pada 22 September. Mereka membantu pendanaan dan pelatihan pelaku penyerangan, meskipun tuduhan itu dibantah.

ISIS mengkalim bertanggung jawab atas serangan itu.

Editor : Anton Suhartono

Let's block ads! (Why?)

Baca dong https://www.inews.id/news/read/265321/balas-dendam-serangan-parade-militer-iran-tembakkan-rudal-di-suriah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Balas Dendam Serangan Parade Militer, Iran Tembakkan Rudal di Suriah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.