Search

Pangeran William tolak tawaran Wali Kota Israel bertemu di Yerusalem

Merdeka.com - Pangeran William dilaporkan menolak permintaan pertemuan dengan Wali Kota Israel Nir Barkat di Yerusalem. Pejabat Kedutaan Inggris dilaporkan memberi tahu Barkat bahwa pangeran akan senang bertemu dalam resepsi yang dilakukan di kediaman Duta Besar Inggris di Ramat Gan, yang berbatasan dengan Tel Aviv.

BERITA TERKAIT

Dikutip dari laman Times of Israel, Kamis (28/6), bagaimanapun jika pertemuan tetap dilakukan di Yerusalem akan menyiratkan pengakuan Inggris terhadap hak-hak Israel di kota yang masih disengketakan.

Namun, Barkat dikatakan menolak tawaran itu dan memilih tak menghadiri resepsi, menyampaikan pesan bahwa jika mereka tidak bisa bertemu di Yerusalem, dia lebih suka mereka tidak bertemu sama sekali, menurut laporan berita Hadashot TV.

Ajudan Barkat mengatakan penolakan itu lantaran melihat bahwa kunjungan keluarga Kerajaan Inggris secara resmi belum pernah terjadi sebelumnya. Serta menganggap bahwa Yerusalem adalah kota suci yang tepat untuk menyambut pangeran, hal ini tak lebih untuk menghormati Yerusalem.

Dalam resepsi itu, Pangeran William bertemu dengan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu dan dengan Presiden Israel, Reuven Rivlin dan sejumlah menteri.

Sebelumnya Pangeran William bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas, dan mengatakan bahwa dia "Senang kedua negara kita bekerja sangat erat bersama".

Pangeran William dengan tegas menyebutkan bahwa Palestina sebagai sebuah negara, sesuatu yang bisa memicu konflik dengan Israel sebelum kesepakatan perdamaian permanen ditandatangani.

Kementerian Luar Negeri memilih untuk tidak menanggapi komentar Pangeran William saat pertemuan dengan Abbas. Tetapi mengatakan "Pemerintah Inggris mendukung pembentukan negara Palestina yang berdaulat, mandiri dan layak hidup dalam damai dan keamanan, berdampingan dengan Israel" menambahkan "Inggris akan mengakui negara Palestina pada saat itu dapat membantu mewujudkan perdamaian". [frh]

Let's block ads! (Why?)

Baca dong https://www.merdeka.com/dunia/pangeran-william-tolak-tawaran-wali-kota-israel-bertemu-di-yerusalem.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pangeran William tolak tawaran Wali Kota Israel bertemu di Yerusalem"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.