NEW YORK, KOMPAS.com - Harian terbitan Israel Maariv mengungkap pertemuan rahasia antara PM Israel Benyamin Netanyahu dan sejumlah pemimpin negara Arab.
Pertemuan itu digelar di New York, Amerika Serikat di sela-sela Sidang Umum ke-73 PBB. Demikian dikabarkan Middle East Monitor, Senin (1/10/2018).
Jurnalis harian tersebut Yossi Melman mendapatkan informasi tersebut dari Menteri Komunikasi Ayoob Kara.
Baca juga: Netanyahu Kritik Rencana Putin Kirim S-300 ke Suriah
Kara mengatakan, pertemuan tersebut digelar pada Jumat (28/9/2018) dengan beberapa pemimpin negara Arab yang tidak disebutkan namanya.
Salah satu pemimpin negara Arab yang bertemu Netanyahu adalah Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi.
Sementara itu, situs berita i24News mengabarkan, dalam pertemuan itu Presiden Al-Sisi mengatakan, bahwa dirinya amat memercayai Netanyahu.
Situs berita Israel itu menambahkan, Netanyahu meminta Presiden Al-Sisi agar menekan Presiden Palestina Mahmoud Abbas terkait masalah di Jalur Gaza.
"Pertemuan antara Netanyahu dan Al-Sisi digelar dalam suasana bersahabat dan kedua pemimpin saling bertukar pandangan tentang berbagai kepentingan bersama," demikian ditulis situs berita tersebut.
Sebelumnya, pemerintah Mesir mengatakan, diskusi antara Al-Sisi dan Netanyahu merupakan salah satu cara untuk menegaskan proses perdamaian antara Palestina dan Israel.
Sedangkan, harian terbitan Lebanon Al-Akhbar mengutip sejumlah sumber menyebut Al-Sisi menawarkan kepada Netanyahu bahwa Mesir bersedia menjadi tempat negosiasi Israel dan Palestina.
Harian Al-Akhbar menambahkan, dalam pertemuan itu juga dibicarakan permintaan Israel untuk menggelar pertemuan resmi lagi di Kairo dan Sharm El Sheikh dalam waktu dekat.
Pemerintah Israel menganggap hubungan dengan Presiden Al-Sisi adalah yang paling dekat dibanding dengan negara-negara Arab lainnya.
Baca juga: April, al-Sisi Injakkan Kaki Pertama Kali di AS Sejak Jadi Presiden Mesir
Bahkan Israel dan Mesir sudah mencapai level hubungan yang tidak pernah dicapai selama masa pemerintahan para pendahulu Al-Sisi.
Bahkan kordinasi keamanan di antara kedua negara sudah mencapai level yang tak pernah terjadi sebelumnya, terutama terkait Sinai tempat operasi militer menghadapi sejumlah kelompok bersenjata digelar.
Baca dong https://internasional.kompas.com/read/2018/10/01/16411771/di-new-york-pm-israel-bertemu-dengan-sejumlah-pemimpin-negara-arabBagikan Berita Ini
0 Response to "Di New York, PM Israel Bertemu dengan Sejumlah Pemimpin Negara Arab"
Posting Komentar